banner



How To Check For Broken Links On A Wordpress Blog

Dalam proses membangun dan merancang sebuah website, salah satu langkah penting untuk dilakukan adalah cek broken link.

Broken link sendiri adalah sebuah tatan pada halaman website yang mengarah ke halaman yang tidak ada. Pada umumnya,broken link akan memberikan laporan error 404 not found pada browser. Jika situs kamu memiliki broken link dengan jumlah berlebih, maka mesin pencari akan menganggap website kamu kurang layak untuk ditayangkan di posisi atas.

7 Tools Terbaik untuk Cek Broken Link di Website Kamu

Nah, untuk membantu kamu mengidentifikasi dan mengatasi masalah broken link, kami telah mengumpulkan perangkat gratis untuk cek broken link di situs kamu.

Berikut adalah 7 tools untuk cekbroken link di website kamu:

1. Online Broken Link Checker

broken link checker

Alat pengecek broken link pertama yang kami rekomendasikan adalah Online Broken Link Checker. Saat kamu mengunjungi situsnya, kamu akan langsung disuguhi dengan kolom untuk memasukkan alamatwebsite yang ingin dicek keberadaanbroken link-nya.

Broken link checker yang satu ini memiliki beberapa fitur kunci yang sangat berguna :

  • Cek broken link pada website atau blog.
  • Unlimited page scan pada website.
  • Menunjukkan lokasi link bermasalah pada sebuah website.
  • Bisa digunakan pada Windows, Mac OS X, Linux / UNIX, dan iOS.

Baca juga: SEO untuk E-Commerce: Panduan Lengkap dan Cara Optimasi

2. Broken Link Check Plugin

broken link checker plugin

Alat yang satu ini adalah plugin yang dapat digunakan untuk website berbasis WordPress. Plugin Broken Link Checker ini berguna untuk memonitor dan memeriksa semua link, baik internal atau eksternal.

Plugin ini memiliki interface yang sangat intuitif, sehingga kamu dapat dengan cepat memahami kegunaan setiap menunya. Selain itu, kamu juga dapat mengubah link yang rusak langsung dari halaman plugin, tanpa perlu mengubah setiap link secara manual.

Kamu juga dapat mencari link menggunakan URL dananchor text, sehingga kamu dapat lebih efisien dalam memonitor dan memperbaiki kerusakan yang terjadi karena kesalahan penulisan link atau link yang sudah mati.

Baca juga: 15 Plugin WordPress Terbaik untuk Website Bisnis

3. ScreamingFrog

screaming frog broken link checker

Alat ini adalah sebuah alat yang dapat membantu kamu menelusuri semua link, masalah, optimasi, dan halaman yang ada pada sebuah website. Selain menjadi pemeriksa kerusakan link, ScreamingFrog adalah sebuah alat audit website dengan fitur yang sangat lengkap.

Tentunya, alat ini juga sangat efektif untuk memeriksa kerusakan link pada website atau blog kamu. Tetapi kamu juga dapat menggunakan ScreamingFrog untuk berbagai tujuan lain, seperti mengoptimasi konten dan website kamu untuk mesin pencari.

Kamu dapat menggunakan tool ini secara gratis, untuk memeriksa hingga 500 URL, sedangkan versi berbayarnya tidak memiliki batasan jumlah URL untuk diperiksa.

Baca Juga: Tools SEO Terbaik untuk Optimasi Websitemu

4. W3C Link Checker

W3c link checker

Alat yang satu ini dapat membantu kamu untuk memeriksabroken link yang terdapat pada satu bagian tertentu di situs kamu. Kamu juga dapat mengatur seberapa dalam alat ini akan mencari kerusakan padalink di website kamu.

W3C Link Checker ini sangat berguna untuk melakukan audit terhadap website dengan jumlah error 404yang sangat banyak. Alat ini cukup populer di kalangan praktisi SEO dan auditor website.

5. Google Search Console

cek broken link di search console

Google Search Console adalah salah satutoolgratis terbaik yang dapat kamu gunakan untuk memeriksa link yang rusak di website kamu. Tentunya, kamu harus mengintegrasikan Google Search Console ke situsmu terlebih dahulu.

FiturCoverage yang ada di Google Search Console dapat membantu kamu mengidentifikasi adanya masalah pada link secarareal time. Selain itu, kamu juga akan dinotifikasi melalui email setiap terjadi error pada website kamu.

Sayangnya, Google Search Console hanya dapat mengidentifikasi kerusakan link yang ada di website kamu. Artinya, jika ada link rusak di artikel atau halamanmu yang mengarah ke situs lain, kamu tidak dapat mengidentifikasinya dengan tool ini.

Baca Juga: Panduan Lengkap Google Search Console untuk SEO

6. SEMrush

cek broken link semrush

SEMrush adalah sebuah software lengkap yang dapat membantu kamu memeriksabroken link dan segudang fitur Search Engine Optimization (SEO) lainnya.

Alat yang satu ini adalah salah satu investasi yang tepat jika kamu tak hanya ingin memonitor link di situs kamu, tapi juga meningkatkan performa situs kamu di mesin pencari. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang fungsionalitas situsmu dan segudang fitur digital marketing lainnya.

Untuk mengakses fitur pencarian link yang rusak, kamu dapat menjalankan SEO audit. Selain daftar error (termasuk 404), kamu juga akan mendapatkan beberapa data lain seperti redireksi, masalah kecepatan, duplikasi konten, performa situs, dan masih banyak lagi.

7. Ahrefs

ahrefs broken backlink

Alat ini didesain khusus untuk SEO dan analisa strategi pemasaran menggunakan data yang akurat. Ahrefs adalah salah satu tool paling populer di kalangan praktisi SEO dan pemilik website di seluruh dunia.

Ahrefs membantu kamu memeriksa broken linkdengan memberikan laporan khusus melalui menubroken backlinks. Kamu dapat memeriksa link internal ataupun eksternal, sehingga tak ada celah untuk terjadi 404 yang melibatkan website kamu.

Dengan segudang fitur SEO dan digital marketing lainnya, Ahrefs memasang harga premium yang dimulai dari US$99 per bulan.

Baca Juga: Teknik On-Page SEO untuk Anatomi Website yang Optimal

Simpulan

Pengecekan broken link adalah salah satu aspek penting dalam menentukan performa situs kamu di mesin pencari. Alat-alat yang ada di artikel ini dapat  membantu kamu untuk memastikan semua link di situsmu dapat diakses.

Untuk semakin meningkatkan performa website kamu, gunakanlah layanan hosting terbaik dari Dewaweb untuk memastikan situs kamu selalu cepat, amana, dan dapat diandalkan.


How To Check For Broken Links On A Wordpress Blog

Source: https://www.dewaweb.com/blog/panduan-cek-broken-link-pada-website/

Posted by: lecroyblescither55.blogspot.com

0 Response to "How To Check For Broken Links On A Wordpress Blog"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel